RANTAU, TK/TP Al-Qur’an Al Falah unit 221 di Desa Lumbu Raya dibangun sejak tahun 2001 lalu, dibangun diatas tanah wakaf dari warga masyarakat setempat bernama Hj.Mursidah dan Syamsudin. “Dengan terbangunnya bangunan TK-TP Al-Qur’an Al Falah di Desa Lumbu Raya dinilai sangat banyak manfaatnya terutama dalam pengembangan nilai-nilai keagamaan, “kata Sekretaris Yayasan TKA/TP Al-qur’an Al Falah, Jamaluddin Khaidir, kemarin.
“Di TPA ini ada 7 pengajar ustad-ustadzah baca tulis al-qur’an, dengan jumlah santri yang dari tahun ke tahun semakin meningkat. Tahun sebelumnya jumlah santri ada 21 orang, kini meningkat menjadi 71 orang, “katanya.
“TKA/TP Al-qur’an Al Falah dibangun dari dana bantuan hibah pemerintah daerah sebesar 210 juta, ditambah dana sumbangan swadaya masyarakat sekitar 58 juta. Namun masih kurang sekitar 12 juta, untuk pembangunan tempat wudhu, halaman parkir, dan juga pemasangan listrik, “katanya.
Alhamdulilah, Bupati Tapin dengan sifat kedermawanannya secara simbolis di acara peresmian TK-TP Al-Qur’an menambahkan kekurangan dana untuk kelanjutan pembangunan TK-TP Alqur’an dengan dana pribadi. (Rull)
Jumat, 22 Juli 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar